Everyday with Simply Stay by Mustika Ratu

Hello everyobe! Jumpa lagi, jumpa Riri kembaliiii cilukba hahaha. Senangnya dapat paketan dari Bblog yang disponsori langsung oleh Mustika Ratu. Dalam bayanganku, produknya ga akan sebesar ini. Ternyata lumayan besar dan super lengkap paket Simply Stay by Mustika Ratu ini.


Packaging Simply Stay ini wah banget, dengan taglinenya Soft | Moist | Long Last (lembut | lembab | tahan lama). Dan tertera nama Puteri Indonesia 2014, Elvira Devinamira di packagingnya. Pastinya produk ini adalah produk kecantikan yang digunakan oleh Puteri Indonesia. Rasanya girang banget bisa icip produk yang memang merupakan produk kecantikannya Puteri Indonesia *oke fine berasa princess sehari* hahaha.



Entah kenapa fokusku ada di pojok kanan bawah packaging Simply Stay ini. Ada logo halalnya, berarti aman digunakan untuk semua muslimah yang ada di dunia ahahhahaha *lebay*.


Dalam satu paket Simply Stay ini terdiri dari:
  1. Moisturizer
  2. Liquid Foundation
  3. Stick Foundation
  4. Two Way Cake

Dan jika di balik packagingnya ... Tadaa, terdapat cara pakai semua produknya serta keunggulan dari produk ini. Mau tahu keunggulan dari produk ini?

Keunggulan:
  • With Curcuma Heynean Root Extract sebagai natural skin conditioning untuk melembabkan, menghaluskan dan mencerahkan kulit.
  • With Tocopheryl Acetat ( Vit E) sebagai anti oksidan alami.
  • Kandungan Octyl Methoxycinnamate sebagai UV filter alami untuk melindungi wajah dari paparan sinar matahari (UVB).
  • Tekstur lembut sehingga mudah menyerap ke dalam kulit.
  • Mudah diaplikasikan.
  • Tahan lama hingga 12 jam.
  • Bersertifikasi halal.

Yuk kita bahas satu persatu!


1. Moisturizer
Pastinya sudah pada tahu dong ya, kalau jenis kulit setiap orang itu beda-beda. Ada yang berminyak, kering banget, sensitif sampai berjerawat. Aktifitas setiap hari dan faktor lingkungan terkadang juga bisa mempengaruhi jenis kulit loh. Seperti contoh ya aku ini. Awalnya kulitku normal-normal aja, tapi semenjak kerja di ruangan ber-AC kulitku jadi kering kerontang! Bahkan sampai ngeletek, serem banget pokoknya. Nah sejak itu aku sadar kalau menggunakan moisturizer itu penting, terlebih karena dapat menjaga kelembaban kulit. Tinggal disesuaikan saja dengan jenis kulitmu! 

Untuk Moisturizer dari Simply Stay sendiri memang tersedia untuk 2 jenis kulit berbeda, yaitu untuk yang berminyak dan kering. Tekstur krimnya lembut namun tidak lengket! Untuk yang dry (kering) memang memberikan efek agak sedikit lebih lembab dari yang oily (berminyak), dengan wangi khas Mustika Ratu. Efek moistnya dapet banget nih!

Cara Pakai:
Usapkan secara merata pada wajah dan leher. Untuk mendapatkan hail rias yang sempurna, gunakan seri produk basic Simply Stay lainnya.

Kalau untuk jenis kulitmu kira-kira kering atau berminyak? Sebelum menggunakan moisturizer, pastikan terlebih dahulu apakah moisturizer tersebut cocok dengan jenis kulitmu atau tidak.


2. Liquid Foundation
Liquid foundation adalah salah satu jenis foundation yang paling populer karena memang pengaplikasiannya sangat mudah. Dengan daya covernya yang medium dan tetap dapat menjaga kelembaban kulit wajah. Liquid foundation dari Simply stay ini tersedia dalam 4 pilihan warnya, yaitu: Pearly White, Smoothie Yellow, Caramel Latte dan Sweet Choco.

Kalo aku pribadi sih sepertinya lebih cocok dengan shade Caramel Latte atau Smoothie Yellow. Karena lebih terkesan natural di kulitku.

Cara Pakai:
Gunakan spons atau kuas makeup untuk mengaplikasikan liquid foundation ke wajah. Lalu usapkan secara merata pada wajah hingga ke leher.

Kalau untuk kamu sendiri kira-kira shade mana yang kelihatannya lebih cocok di kulit wajahmu?

3. Stick Foundation
Nah, stick foundation ini lebih padat dengan menghasilkan a natural matte finish, hasilnya matte banget di wajah. Jenis foundation ini bisa menggantikan fungsi concealer loh karena memang dapat menutupi flek-flek hitam atau pun bekas jerawat pada wajah.

Tersedia dalam 4 shade yang membuat aku pengen banget icip untuk highlight dan contouring wajah aku sendiri hahaha. Ini hasilnya:

Highlight: Stick Foundation dengan shade nomor 1, Contour: shade nomor 4
Aku memakai moisturizer  untuk dry skin terlebih dahulu, sebelum menggunakan stick foundation.
Cara Pakai:
Oleskan pada wajah menggunakan spons atau kuas makeup atau jari-jari tangan yang sudah di bersihkan. Ulangi  pengolesan pada bagian wajah yang memiliki flek hitam atau bekas jerawat untuk menutupinya dengan sempurna.

Foundation ini bagus banget kalau di pakai untuk pemotretan. Namun agak terlalu berat untuk digunakan sehari-hari, terutama bagi yang memiliki kulit kering. Jenis foundation ini cocok untuk kulit berminyak. Tapi setelah aku membersihkan wajah, ada yang beda dari foundation lainnya! Kulitku malah jadi halus dan lembab. Kok bisa gini?

Pantes aja produk ini cocok untuk Puteri Indonesia, secara mereka emang tampil di TV. Kalo aku? Ya nampil di blog sendiri aja hahahha

4. Two Way Cake
Two way cake powder adalah jenis bedak yang bercampur dengan foundation, dengan perbandingan 50:50. Kerena mengandung foundation, bedak ini jadi lebih mudah menempel pada wajah. Jenis bedak ini dipercaya dapat membuat kulit wajah terlihat lebih halus dan juga dapat menutupi dosa-dosa pada wajah, seperti: bekas jerawat dan noda-noda hitam pada wajah.

Kalau di aku kayaknya lebih cocok yang shade nomor 1. Gimana kalau di kulitmu? Lebih cocok pakai shade yang nomor berapa nih kira-kira?

Cara Pakai:
Usapkan secara merata dengan puff pada wajah hingga ke leher. Bisa juga menggunakan spons bedak yang sudah dibasahkan, sehingga akan membuat jenis bedak ini  terlihat seperti creamy foundation

Buat info tambahan aja nih, kalau sudah menggunakan foundation aku sarankan tidak menggunakan two way cake powder lagi. Karena akan terlihat hasil penumpukan yang signifikan hahahaha



Sekian review yang sangat tidak singkat dari aku, karena semua produk Simply Stay by Mustika Ratu ini ga boleh dilewatkan begitu saja dan wajib dijabarkan satu persatu. Beberapa temen langsung chat aku begitu aku post foto produk ini di Instagram, beberapa hari yang lalu.

Efeknya beneran sesuai dengan taglinenya: Soft | Moist | Long Last (Lembut | Lembab | Tahan Lama). Entah mengapa baru kali ini aku merasa setelah membersihkan semua makeup, cuci muka, lalu muka malah makin kenyal setelah menggunakan rentetan makeup dari Simply Stay *GA PAKE BOHONG LOH INI* *JUJUR FROM THE DEEPEST HEART* (maaf capslock jebol)

Dan oh ya satu lagi hampir aja lupa, aku pakai produk ini seharian buat kondangan loh, tanpa luntur! Tetep kece di muka walaupun hampir setengah harian sendiri. Ga perlu dempal-dempul lagi dan ga bikin kulitku kering sama sekali. Produk dalam negeri yang satu ini emang wajib kita acungi 4 jempol sekaligus!

Acara ini diorganisir oleh B Blog Indonesia dan disponsori oleh Mustika Ratu



23 comments

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
    Replies
    1. yaampunn ada riri kardashian! hhahahah *kabur* *cuman pengen komen gini doang* :DDDD

      Delete
    2. Aku riri kasihan peeeeh bukan kardashian huahahahha sial!

      Delete
  2. Wow... nice review... lengkap banget sampe ada cara highlightnya.. hehe.. kebetulan aku juga ga bisa cara highlight, pas banget baca ini ;)

    Angelkawai.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalo kamu sih ga perlu highlight contour udah tiruuuus dan cakep! No need lah hahahahha. Thanks ya dear, senengnya kalo postingan ini bisa membantu dan bermanfaat :)

      Delete
  3. gue malah fokus ke alis lo ya rie. kece loh itu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huaaaa Rhyn, ini aja masih belajar. Blogger lain jauh lebih keceeeee. Ayuk meet up Nomangers

      Delete
  4. wahh masa iya ya wajah bisa lebih kenyal? >.< hahaha nice revieww

    Jessica ^^
    ♡ Join my "Back to School" Giveaway♡

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya aku juga bingung, abis hapus make up, cuci muka pake face wash, lah kok mukaku malah jadi makin lembab terus halus gitu kalo di pegang. Entah mengapa. Mungkin cocok di kulitku hehe

      Delete
  5. ih keren banget kak riri highlight shading nya ^^
    nice review kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ahhh makacih Anggie cantik :*
      Udah jarang keliatan ya, postinganmu ngangenin hihihi

      Delete
  6. AAAAAAA enak ya jadi member B-blog itu dikirimin produk gratis, sepaket lagi (?) huhuhu aku jauh sih di Hong Kong siapakah yang berbaik hati minta di review-in sama aku? #plak (nge-review produk aja masih belum bener kamu sherrrr hahahahah).

    Foundie nya kalo liat di fotonya sih aku suka caramel latte, tp kalo dr namanya, itu shade agak gelap nggak? biasanya aku ambil apapun yg tulisannya "light beige" karena itu doang yang pas sama warna kulit XD

    anyway aku nggak bisa contouring wajah full gitu T___T make concealer aja blum bisa T__T dan itu enak bgt dapet lengkap buat eksperimen contouring... hwahahah XD kamu keren dgn contouringnya biarpun kalo ga contouring jg udh cantiiiik bgt ^_^

    Main2 yaaaa ke aku ^_^

    Sherry from ♕ SheemaSherry ♕ blog (www.theshimmeringsheema.blogspot.com)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalo aku ke HK lagi, aku wajib ketemuan sama kamu! hihihihi. Iya, caramel latte emang agak gelap. Tapi cocok di aku soalnya kulitku mbak-mbak Jawir banget hahaha.

      Kalo kamu mungkin lebih cocok ke pearly white kali ya?

      Aku juga belum pro-pro banget kok, masih belajar. Kadang tulang pipi kanan sama kiri berasa beda ngecontournya hahaha. But, thanks for reading dear :*

      Delete
  7. Aku juga mau ikut lomba simply stay by mustika ratu ini :D Good luck ya.. Semoga kita sama2 dapat yang terbaik, hehe
    chalwoo <3

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Chalimi, goodluck for both of us! Kalau udah post, kasih tau aku aja. Nanti aku visit blog kamu juga hihihi

      Delete
    2. Boleh banget kak :D disini nih reviewnya... hehe >> http://chalwoo.blogspot.com/2014/08/review-mustika-ratu-simply-stay.html

      Delete
  8. penasaran pengen nyoba foundi nyaaa.....

    sukses buat lombanya :D
    salam kenal ya :D
    diznie.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Icip icip icip, foundinya oke banget dan harganya terjangkaaauuu banget hihihi. Thanks ya Diani, salam kenal juga :D

      Delete
  9. Halo ka rie. Salam kenal :)
    Aku pake moisturizernya yg normal oily sama foundienya yg smoothie yellow. Watrnanya pas banget sama kulit aku. Kayak second skin aja. Ga keliatan makeupan jadinya. Hasilnya dewy finish kah foundienya? Di aku dewy banget soalnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Lia, thanks for stopping by ya :)

      Agak dewy finish dan glowing gitu, tapi bikin kulit aku keliatan mulus. Soalnya kulit aku dominan kering, jadi malah lebih lembab dan enak.

      Kalo masalah hasil, pasti beda-beda sih soalnya tipe kulit kan macam-macam dan ga selalu sama hehe.

      Delete
  10. jual murah bongkahan bacan doko super crystal.
    batu tua,keras,padat,tembus,tampa zat kapur,siap poles/gosok.
    saya jual murah karna hasil tambang sendiri.yang minat hubungi:
    pm :082189913831. pin bb:5825a90e.(terimah kasih).

    ReplyDelete