Tahu nggak sih, kebanyakan wanita memilih untuk berambut panjang karena lebih menarik perhatian. Dengan berambut panjang, pipi kita yang chubby akan tampak lebih tirus dan tentunya tampak lebih feminim. Tapi, tidak semua wanita mengerti bagaimana cara merawat rambut. Bahkan tak jarang mereka membiarkan rambut tumbuh sejadinya saja tanpa ada perawatan khusus, dan akan menyesal di kemudian hari saat rambut tampak kusam dan bercabang.
Merawat rambut panjang tidak harus mahal dan tidak perlu capek-capek ke salon kok! Aku pribadi merasa lebih nyaman untuk merawat rambutku sendiri di rumah dibandingkan ke salon. Karena selain biayanya jadi lebih murah, kita juga bisa mengenali jenis rambut kita supaya lebih mudah diatur. Setuju?