Tinggal di Jakarta yang penuh dengan polusi, memang menjadi sebuah tantangan besar untuk tetap tampil fresh sepanjang hari. Coba bayangkan deh kalau kita memiliki aktivitas yang padat dan harus meeting di beberapa tempat dalam satu hari yang sama, lalu lupa menyemprotkan wewangian ke baju ataupun kulit kita! Maybe, you'll be ignored by your clients karena keburu ilfeel (duh jangan sampe deh.)
Parfum, body mist atau wewangian apa pun itu bentuknya (yang penting bukan minyak nyong-nyong) is a must have items dan wajib selalu dibawa kemana pun kalian melangkah. Karena percaya atau tidak, aroma parfum yang kamu gunakan juga bisa mempengaruhi mood kamu loh!
Dalam acara blogger gathering yang diadakan di The Playroom - PIK Sabtu lalu, 18 April 2015, mbak Oppi as a Business Manager of PT. SOGEN ASIA menjelaskan tentang bagaimana caranya agar tetap tampil fresh dan wangi sepanjang hari dengan menggunakan parfum on budget, yaitu So...? Fragrance dan Parfums Love. Sekarang kita bahas satu persatu yuk!
So...? Fragrance tersedia di 35 negara dan mendapat penjualan terbaik di Inggris. Didesain dan dirancang secara khusus di London, Inggris dan kini sudah bisa dinikmati juga di Indonesia hihihi. So...? memiliki 4 varian dengan aroma yang bisa disesuaikan dengan karaktermu!
So…? Brit
Buat yang ke-Inggris-Inggris-an pasti suka deh sama varian yang ini. Aromanya sangat sesuai untuk kamu yang sporty namun tetap ingin menonjolkan sisi feminim kamu hehe.
Top note: Peony & English Rose, Middle note: Amber & Cranberry, Base Note: Iris & Vanilla.
So…? Desirable
Kalau varian yang ini memiliki wewangian yang kuat namun tetap lembut dengan sensai aroma bunga yang menyegarkan.
Aroma bunga yang terdapat di dalamnya yaitu: Exotic Musk, Freesia & Magnolia.
So…? Kiss Me
I swear, varian ini cocok banget buat kalian yang ingin tampil girly dan cute. Aromanya super duper fresh!
Top note: Blackcurrant, nanas & Citron ; Middle note: Muguet & Freesia ; base note: Musk & Vanilla.
So…? Sensual
Wanginya sangat feminim dan fresh and this one is my favorite of So...? varians. Aroma seperti parfum mahal hihihihi, awet loh kalau misal kita kerja di ruangan ber-AC.
Top note: Mint & Nanas ; Middle note: Sweet Strawberry & Violet ; Base note: Vanila, Praline & Musk.
Harga:
Tersedia dalam Eau de Toilette ukuran 50ml seharga Rp 89.900 dan Body Mist ukuran 200ml dengan harga Rp 49.900 di Guardian dan Hero. Lalu untuk Eau de Toilette ukuran 15ml hanya Rp 24.900, tersedia di Indomaret.
Eits, belum kelar! Ada Selain So...? Fragrance ada juga nih Parfums Love bdengan aroma yang terinspirasi dari kisah cinta si parfums makernya hihihihi. Terdiri dari 3 varian yang kalau digabungkan akan menjadi sebuah kalimat yang super romantis.
MY LOVE
Hadir dengan aroma yang manis, cocok untuk melengkapi penampilan feminim kamu! Aroma buah Blackcurrant dan lemon yang segar menjadi ciri khas dari varian ini, juga terdapat aroma bunga melati yang membuat aromanya menjadi lebih manis.
YOU & ME
Memiliki aroma yang romantis, cocok kita yang tinggal di negara beriklim tropis. Karena aroma yang disajikan meliputi aroma buah-buahan sepeti Mangga, Pepaya dan Nanas yang tercampur dengan aroma sensual Musk dan Sandalwood.
LOST IN LOVE
So far, it is my favorite varians from Parfums Love! Aromanya tuh classic banget dan super fresh! Aroma buah-buahan yang disajikan meliputi aroma Raspberry, Pear, Amber, Peony dan Vanilla.
Harga:
Rp. 89.900 for 50ml Eau de Toilette dan Rp 49.900 for 200ml Body Mist yang tersedia di Guardian dan Hero. Rp. 24.900 for 15ml Eau de Toilette yang bisa kamu beli di Indomaret.
Reviewnya sudah selesai, sekarang lanjut lagi ke eventnya setelah makan siang. Eits! You know what, I forgot about my diet. Makanannya juaraaaa, enak semua (sambil elus-elus perut ala bumil) hahahaha.
Setelah perut terasa full dan makan siang selesai, acaranya lanjut lagi dengan kehadiran special guest, yaitu Mr. Luc Barriet dan mbak Marina. Akhirnya aku mengerti apa sih yang dimaksud dengan top, middle & base note hahaha.
Jadi top note itu adalah aroma yang pertama kali kita cium. literally likes our first impression about the fragrance. Tapi top note ini hanya akan berlangsung selama 30 menit setelah kita spray. Lalu middle note itu akan muncul setelah aroma top note memudar. Ini tuh bisa diibaratkan sebagai inti dari sebuah parfum, karena akan menentukan pilihan kita. Sedangkan base note itu adalah sisa aroma yang akan terus menempel pada kulit kita selama berjam-jam, biasanya sih aroma base note itu adalah vanilla, musk dan lain-lain.
Setelah penjelasannya usai, para beauty blogger di challenge oleh Mr. Luc untuk menebak 14 aroma yang dibagikan di kertas sample. Dari 14 aroma itu, yang paling aku suka adalah green apple.
Oh iya, hampir aja lupa di event itu I've got so...? hampers by guessing their varians of fragrance with my team. Lalu at the end of event aku terpilih sebagai best makeup dan berhasil membawa pulang goodiebag dari The Balm. SO HAPPY! hihihihi
And as always, we also take pictures before we go home♥
♥♥♥♥♥♥
If you have any question please don't hesitate to ask me on http://ask.fm/Ririeprams
Jangan ragu untuk bertanya ke : http://ask.fm/Ririeprams
sayang sekali aku ga bisa datang..
ReplyDeletega bs ketemu deh hiks :(
Iya nih, padahal aku ngarep kamu dateng biar bisa ngerumpi lagi hahaha. See you on the next event Rini :*
Delete